MIDNIGHT RUNNERS (2017)
Dir: Kim Joo-Hwan Cast: Seo-joon Park, Ha-neul Kang, Ha-seon Park, Dong-il Sung Genre: Action, Comedy Selasa kemarin, 29 Agustus 2017 saya berkesempatan menyaksikan screening film asal Korea Selatan Midnight Runners. Tanpa melihat trailer dan hanya berbekal sinopsis saya berangkat ke Cinemaxx Semanggi dan di luar ekspektasi mendapatkan hiburan yang mengasyikkan dari film ini. Alkisah, Ki-joon dan Hee-yeol adalah 2 orang pemuda yang mengikuti ujian masuk sekolah kepolisian. Sesi-sesi latihan yang berat mereka lalui hingga satu kejadian menjadikan hubungan persahabatan keduanya makin erat. 2 tahun berlalu dan saat mereka mengambil cuti untuk mencari hiburan, mereka menjadi saksi pada sebuah kasus penculikan. Setelah melapor polisi dan mendapatkan kenyataan pahit bahwa polisi pun harus memiliki skala prioritas dalam mengerjakan kasus. Belajar dari kejadian tersebut, semua pelajaran dan pelatihan detektif yang telah mereka terima pun segera dipraktekkan untuk menyel...