SAKRA (2023) - LEPAS DARI WING CHUN, DONNIE YEN TIDAK KALAH GAHAR


Sakra
merupakan film aksi berbahasa mandarin yang disutradarai dan diperankan langsung oleh Donnie Yen. Diangkat dari novel karangan Jin Yong berjudul Demi Gods, Semi Devils yang sudah berkali-kali diadaptasi dalam medium film, salah satu yang populer adalah versi tahun 1994 yang dibintangi trio aktris cantik, Gong Li, Brigitte Lin & Sharla Cheung. 

Versi terbaru yang mengambil judul sederhana, Sakra untuk peredaran internasionalnya ini akan tayang di Indonesia 18 Januari 2023.

Sinopsis

Bercerita tentang seorang pemimpin geng Pengemis bernama Qiao Feng (Donnie Yen) di dinasti Song. Pada awalnya Qiao Feng begitu dihormati sebagai pemimpin, hingga pada akhirnya Qiao Feng difitnah membunuh klannya sendiri, lalu diasingkan.

Kisah patriotisme para pejuang Tiongkok yang berjuang melawan klannya sendiri dan ketidakadilan negaranya, dibalut dengan plot panjang penuh aksi bela diri khas negeri Dataran Cina. Ditengah pengasingan Qiao Feng bertemu dengan Azhu (Chen Yuqi), berdua mereka berjuang melawan dua aliansi berseteru Khitan dan Dinasti Song.

Ulasan

Kisah yang memiliki banyak karakter, menyisakan banyak lubang dalam dialog yang kaku layaknya karakter di film-film kerajaan Tiongkok di masa lalu. Cara bertutur film yang terlalu Donnie Yen sentris membuat karakter terasa lainnya dilemahkan demi spotlight utama karakter Qiao Feng seorang.

Plot cerita yang sebenarnya bisa selesai dalam durasi singkat, justru memanjang dan untungnya memiliki adegan tarung yang apik. Kemunculan karakter lain di sepertiga akhir cerita yang tiba-tiba, menjadikan tuturan cerita Sakra jadi bercabang dan kehilangan fokusnya.

 

 

Secara teknis efek visual dan desain audionya mampu memanjakan mata dan telinga. Koreografi khas bela diri mandarin tentu jadi nilai jual utama film Sakra, mewah, estetis dan menggelegar. Memakai gaya bela diri yang berbeda dari film Donnie Yen lainnya yang kini tidak lagi berdansa dengan aliran Wing chun, tapi justru bermain jurus-jurusan kungfu, menjadi sesuatu yang menyegarkan untuk koreografi bertarung yang secara estetika berbeda wing chun. Gaya wu xia klasik yang kental dengan elemen fantasi terbang dan melayang mewarnai film ini.

Banyak pertanyaan masih tersisa selepas menonton padahal durasi yang diberikan relatif lama, sayangnya tidak semua mendapat pendalaman karakter yang kuat. Sisi emosionalnya kurang tersampaikan secara maksimal dan minim empati pada karakter-karakter sampingan.


Watch it or Leave it?

Bagi penggemar film wu xia atau fans aktor legendaris Donnie Yen yang masih lincah dan gahar menginjak usia senja, tentu saja Sakra jadi sajian film wu xia yang pantang untuk dilewatkan. Apalagi ini adalah film yang disutradarai sendiri oleh Donnie. 

Nikmati koreografi pertarungan dan kecanggihan teknis produksi yang membuat sang jagoan mampu terbang melintasi antar atap rumah, menyebrang sungai, bahkan menghangatkan masakan dengan tangan kosong sebagai sebuah hiburan yang menuntaskan kerinduan pada film-film asal Tiongkok sejenis.Dirilis mendekati perayaan Tahun Baru Imlek 2023, Sakra juga memberikan nilai-nilai kepahlawanan, perjuangan,dan cinta. 


Sakra tayang 18 Januari 2023 di bioskop jaringan XXI seluruh Indonesia.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

GITA CINTA DARI SMA (2023) – ADAPTASI PROGRESIF DARI ROMAN REMAJA TERHALANG RESTU

JOY RIDE (2023) – PETUALANGAN SERU, KOCAK & LIAR 4 CEWEK ASIA

COBWEB (2023) - HOROR KLASIK ATMOSFERIK BIKIN BERGIDIK